Selasa, 22 Mei 2018

Hari Pertama Tantangan Level 7

Assalammualaikum ..


Setelah libur beberapa waktu dari kelas bunsay akhirnya malam ini saya mulai mempelajari materi yang diberikan dikelas .Materi kali ini bertema mengenai "Semua Anak Adalah Bintang ".

Masih tenrgiang kalimat pemateri bahwa faktanya masih banyak  orangtua yang acap kali "membuat gunung bukan meratakan  lembah " dan dulu  saya termasuk orangtua yg meratakan lembah 😭
Bersyukur segera tersadarkan dan berusaha untuk belajar memperbaiki diri ,doakan ya bunda supaya bisa istiqomah 💪😊

Ditantangan level 7 saya belajar 4E (enjoy ,easy,excellent,earn ) butuh waktu untuk mencerna materi kali ini namun saya berdoa semoga Allah meridhoi proses perjalanan ini. Allah tidak pernah membuat produk gagal hanya saja terkadang kita saja yang kurang peka ,seperti halnya Anak .

Tidak ada yang bodoh dimuka bumi ini ,yang ada hanya anak yang tidak mendapatkan kesempatan belajar dari orangtua/ guru yang baik ,yang senantiasa tak pernah berhenti menuntut ilmu demi anak-anaknya dan memahami metode yang tepat sesusai denngan gaya belajar anaknya .

Semoga kita dimampukan menjadi orangtua yang terbaik untuk putra putri tercinta ya bunda .Aamiin
Kali patner yang akan saya pilih dalam tantangan kali ini adalah putra ketiga kami yaitu Aa Ryan biasa kami memanggilnya .Saat ini Aa Ryan duduk dilkelas 5 sekolah dasar dan sedang menghadapi UKK .

Dua hari mendampinginya belajar membuat saya sedih karena hingga hari ini saya belum dapat menemukan gaya belajar yang membuat putra kami ini berbinar-binar .

Ketika pulang sekolah Aa ryan menghampiri saya " hari ini aa terlihat lellah banget ,kenapa ?" tanya saya ketika melihat raut mukanya yang kurang bersemangat .

"tadi soalnya sulit-sulit bun ,nggak ada yang sama dengan yang aa baca tadi malam "jawabnya lesu .

Saya mendekati dan mengelus-elus badannya untuk memberi semangat sambil berfikir bagaimana  agar saya bisa menemukan gaya belajarnya .

Malamnya selesai sholat tarawih kembali saya mengajaknya belajar mengulang pelajaran yang akan di ujiankan besok ,namun sepertinya aa ryan masih belum  semangat ,perhatiannya malah tertuju pada mobil mainan yang sedang dimainkannya .

bunda sayang 



Saya akhirnya memutuskan untuk memberinya waktu sejenak dan berharap setelah ini aa ryan bersemangat untuk belajar lagi .




#setiapanakadalahbintang
#institutibuprofesional
#bundasayang





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jurnal 4 (kelas kupu-kupu)

Tugas bunda cekatan ( buncek ) kali ini masuk di pekan ke delapan dikelas kupu-kupu .Tidak perasa program mentoring yang saya jalani saat in...