Minggu, 05 Agustus 2018

Hari ke 4

Malem ini selepas magrib saya ketiduran dan terbangun karena tadi belum sempat sholat isya .

Tadi siang acaranya mengunjungi putra kami yg sedang pesantren .sambil makan siang kami mengobrol tentang kegiatannya selama disini.kedatangan kami ini sekalian membawakan pesanan aa rafli yg meminta dibelikan sarung tangan dan selimut lagi dikarenakan beberapa hari ini udara di pesantren sangat dingin .
"Aa emang disini dingin banget yaa?" Ucap saya membuka obrolan.
"Iya tangan aa sampai menggigil bun ,nah kemaren itu aa sempat coba digosok2in ke botol panas buat ngagetin tgn " tuturnya.
"Wuih bagus itu idenya aa pake botol ngagetinnya "ucapku tersenyum mendengarnya
"Cuma ya itu bun ...ucapnya terhenti .
"Kenapa aa ?jawabku penasaran.
"Ternyata botolnya nggak kuat panas "tuturnya malu2
"Oalah ,emang aa pake botol minum yg bunda kasih toh ?"jawabku tertawa melihat ekspresinya yg merasa bersalah
"Iya bun , Aa nggak tahu kl ternyata botolnya nggak kuat kl dikasih air panas "jawabnya lega krj melihat saya tertawa.
"Ya iyalah aa itu memang cuma buat air minum biasa ,Ya udah nanti bunda bawain yg tahan panas ya "jawab saya sambil mengelus kepalanya.


Maksud aa rafli mau kreatif ,menghangatkan tangan dgn memegang botol panas , hanya saja dia lupa kl botolnya nggak tahan panas 😊.
Dan percakapan kali ini ditutup dgn senyum manisnya karena malu idenya tidak berjalan mulus.

#tantangan10hari
#level9
#kuliahbunsayiip
#thinkcreative



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jurnal 4 (kelas kupu-kupu)

Tugas bunda cekatan ( buncek ) kali ini masuk di pekan ke delapan dikelas kupu-kupu .Tidak perasa program mentoring yang saya jalani saat in...