Sabtu, 24 Maret 2018

Aliran Rasa Game level 5 ( ForThingsToChangeIMustChangeFirst )

Bismillahirrohmanirrohim


Tantangan game level 5 ini benar-benar "membangunkan saya " padahal sebelum menikah salah satu kegiatana yg saya suka adalah membaca , hanya saja saat itu saya lebih suka membaca buku komik πŸ™ˆπŸ˜Š

Reading Time ini seharusnya terus saya terapkan ketika menikah dan bisa menjadi contoh untuk anak-anak kami, alhamdulillah Allah masih memberi saya waktu untuk "sadar " dan mau memulainya kembali .

Awal-awal menstimulasi anak agar suka membaca banyak tantangan yg saya hadapi terutama tantangan yg timbul dari diri saya sendiri dimana saya harus bisa mengolah rasa agar semangat ini terus berkobar dan menular ke satu-satunya anak kami .

Terbatasnya buku yang kami miliki juga menjadi tantangan tersindiri ,ditambah belum terampilnya saya mendongeng sempat membuat saya hampir menyerah πŸ˜”

Bersyukur saya dapat berkumpul dengan ibu-ibu pembelajar yg tetap bisa saling menyemangati ketika salahsatu dari kami merasa berat untuk melangkah πŸ˜‡

Dua minggu kemaren merupakan langkah awal keluarga kami mengenal lebih jauh apa itu pohon literasi ?
Pohon yang kami buat ini   masih tergolong pohon biasa saja  akan tetapi Pohon bacaan pertama keluarga ini merupakan bukti nyata awal perubahan yang ingin saya lakukan bersama anak-anak .

warna daun yg putih itu punya bundanya πŸ™ˆπŸ˜…


Jika dulu ketika saya mulai membeli buku mereka  berkomentar " untuk apa bunda beli buku ini ? " duhhh sedih saya mendengarnya πŸ˜”

Sekarang ketika saya menceritakan ingin membeli buku mereka mulai memperhatikan  dan ketika saya menghabiskan "Me time" dgn membaca saya melihat mereka melakukannya juga ,bergetar hati ini melihat pemandangan yg sebelumnya jarang sekali saya lihat sebelumnya .

Ternyata menstimulasi agar anak suka membaca memang harus dimulai dari dari kita orangtuanya Bunda .
Sekali lagi tidak ada kata terlambat jika kita saat ini memutuskan untuk melangkah ,for things to change i must change first !!!
Semangat ya bundaa πŸ’ͺπŸ’ͺ😘😘




#AliranRasa
#GameLevel5
#KelasBunsay
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst







Sabtu, 17 Maret 2018

Pohon Bacaan Namanya

Di hari terakhir tantangan game level5 kali ini  saya merasa hasilnya belum seperti yang saya harapkan 😌

Hari ini cyntia juga tidak melakukan Reading Time ,deswita juga mereka seharian ini asyik bermain masak-masakan dengan menggunakan  kelereng .

Aa rafli dan Ryan hari ini menghabiskan jam mainnya dengan teman-teman bermain futsal .

Malam ini karena lelah bermain futsal mereka tidur lebih awal ,saya sendiri belum melanjutkan membaca disebabkan ada beberapa pekerjaan domestik yang harus saya bereskan hari ini.

Namun ada "sesuatu" yg saya dapatkan selama dua minggu ini menstimulasi anak suka membaca  ,setelah saya amati anak-anak semakin aktip bertanya khususnya untuk putri kami cyntia .Pertanyaan -pertayaan yg kadang memaksa saya untuk mencari tahu jawabannya πŸ˜‰

Entah untuk yg keberapa kali saya kembali belajar dari mereka ,malam ini saya memutuskan memberi nama pohon kami .

Saya memberinya nama Pohon Bacaan ,mungkin ada yg bertanya mengapa bukan anak-anak yg memberi nama ?

Anak-anak menyerahkan penamaan pohon itu pada saya ,bingung katanya mau dikasih nama apa πŸ˜…

Pohon bacaan ini saya pilih karena daun dari pohon ini berisikan buku-buku yang telah kami baca semoga daunnya akan terus bertambah .

POHON BACAAN ❤ ini sengaja saya tempel ditempat yg sering dilihat anak2


Selesainya tantangan kali ini merupakan awal langkah kami untuk membiasakan budaya membaca dikeluarga kami .

Mudah-mudahan setiap melihat pohon bacaan ini bisa memotivasi anak-anak untuk meneruskan kebiasaan membacanya dan mengingatkan saya untuk terus konsisten membersamai mereka .Aamiin



#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KelasBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst



Jumat, 16 Maret 2018

Daunnya Belum Bertambah

Bismillah ...


 Pagi ini kesehatan cyntia berangsur membaik ,sudah beberapa hari ini cyntia memang kurang sehat badannya .

 Setelah selesai tugas domestik saya pun mendekati cyntia yang sedang bermain di tempat tidur " de bunda bacain buku mau ?" tanya saya .

Melihatnya mengangguk saya pun bergegas mengambil buku yang hendak dibaca ,Allah Tuhanku adalah judul buku yang akan saya bacakan untuk cyntia .

Sembari rebahan di tempat tidur saya pun membacakan bukunya namun ketika masuk dilembar kedua saya melihat cyntia mulai tidak fokus " kenapa de ?" tanya saya .

Cyntia hanya diam saja sambil memegangi ujung baju saya ,hal biasa yang ia lakukan ketika dirinya mulai bosan ,akhirnya saya berhenti untuk membaca mungkin cyntia bosan 😊

Melihat saya berhenti membaca cyntia berkata "bunda abi (saya) mau main didepan sebentar ,saya pun mengangguk merasakan kebosanan yg dirasakannya karena beberapa hari ini tidak bisa main keluar .Mood anak-anak kadang memang tidak bisa ditebak ya bun πŸ˜‰

Malam ini saya melihat Aa rafli melanjutkan buku" 64 sahabat Teladan Utama" yang sedang dibacanya sedangkan teteh Deswita membaca buku yang tadi pagi saya bacakan untuk cyntia.

saya sendiri masih berjibaku dengan bukunya Abah Ihsan  dan untuk hari ini pohon literasi kami belum bertambah daunnya .

"Reading Time" Aa rafli dimana aja yg penting baca 😊



Beberapa hari ini mulai terbiasa dengan Pemandangan ini Asli bikin  hati saya senang semoga saja kebiasaan membaca ini bisa terus keluarga kami jalankan .Tidak ada kata terlambat ya bun ...Semangat πŸ’ͺ


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KelasBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst


Kamis, 15 Maret 2018

LANJUTKAN ...

Malem ini diacara reading time saya mulai melihat anak - anak mengambil posisi😊

Pemandangan yang selama ini jarang terjadi dikeluarga kami sebelumnya ,alhamdulillah semoga ini menjadi awal perubahan ke yg lebih baik  πŸ™

Buku yang sedang saya baca saat ini masih seputar buku parenting karya abah ihsan baihaqi ibnu bukhori .

Cemilan bunda malem ini ...

Aa rafli dan ryan juga masih melanjutkan bacaan mereka yg kemaren ,bedanya malem ini deswita dan cyntia ikut kembali bergabung untuk ikut membaca setelah malem kemaren mereka berdua absen .

Daunnya bunda baru satuπŸ˜…


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KelasBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst

Rabu, 14 Maret 2018

Ayooo Baca ...

Bismillah ....

Buku "Ibuku adalah sekolah terbaikku " pertama kali saya baca pada tanggal 24 februari yg lalu dan selesai saya baca pada hari ini .

Buku ini menceritakan seorang ibu pembelajar yg berbagi pengalaman dalam melakukan home education berbasis pendidikan fitrah .

Melalui buku ini saya mempelajari Tips dan trik menjalankan home education khususnya bagi anak usia pra -latih (0-6tahun ) dari hal-hal sederhana yg tanpa saya sadari bisa menjadi bahan pelajaran untuk buah hati kita .
Setelah buku ini sudah ada buku yg menanti untuk dibaca 😘😘

Sudah dua hari ini aa rafli dan ryan masih melanjutkan membaca buku 64 sahabat teladan utama  berikutnya ,alhamdulillah mereka mulai" terpengaruh " setiap melihat bundanya pegang buku πŸ˜‰


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KelasBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst


Senin, 12 Maret 2018

Semoga Tetap Istiqomah Bunda


Malem bunda 😊

Hari ini yang bersemangat untuk membaca gilirannya aa ryan putra ketiga kami , siang ini aa tanpa diminta menghabiskan siangnya dengan membaca buku 64 sahabat Rasulullah .

Buku ini berisikan kisah para sahabat -sahabat Rasul dimulai dari kholifah pertama yaitu  Kholifah Abu bakar .Buku ini terdiri dari 14 buku dan anak-anak menyukainya dikarenakan warna dan alur ceritannya menarik .

😍

Cyntia hari ini masih saja bolak balik minta dibacakan buku phonicya 😊 ,Saya sendiri masih meneruskan buku yang sedang baca kemaren ,hari ini memang tidak semua anak "terpengaruh " untuk membaca dan inilah tantangannya agar saya khususnya bisa terus konsisten menstimulasi mereka untuk suka membaca .

Ayooo bunda kita bergandengan ....semoga tetap istiqomah yaaa Bunda  πŸ’ͺπŸ’ͺ😊


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst


Minggu, 11 Maret 2018

Cyntia Mulai " Berulah " ...

Bismillah   ...


Selepas magrib tiba-tiba cyntia menghampiri saya "bunda abi (saya) mau baca ini boleh " tanyanya ..
Sempat terkejut dengan permintaannya sekaligus rasa haru karena cyntia mulai aktip meminta bacaan buku .
"Boleh lah de "jawab saya sambil beranjak mengambil buku yang cyntia mau sembari menemaninya.

Saat ini cyntia sedang senang mengeja huruf karena itu saya sengaja memberi buku berjudul Phoenic Based on Alquran .Selesai membaca saya mengajak cyntia membuat daun dan menuliskan buku yang telah selesai dibacanya kemudian menempelkannya dipohon .

lagi asyik 😊
Melihat "kami asyik" kakak-kakaknya mendekati kami dan mulai "terpengaruh " ketika cyntia mulai menghitung jumlah daun yang dimilikinya semakin bertambah dan  ini membuatnya senang .
Sekita itu barulah ketiga kakaknya mulai berebutan untuk membaca karena tidak mau kalah dengan sang adik .

Saya yang memperhatikan sedari tadi tak berhenti menahan "Rasa ini " walau anak-anak belum memahami" maksud tantangan" kali ini  namun malam ini cyntia tanpa disadarinya berhasil "memotivasi" kakak-kakaknya untuk membaca πŸ˜‰πŸ˜‡


daunnya mulai lebat ...

 Heran ya bun kenapa daunnya mulai berubah warna πŸ˜€
Iya bun kalau beberapa hari ini sayalah yang aktip membuat dan dan menuliskan judul buku yang anak-anak baca ,malam ini karena"ulah "cyntia anak-anak mulai berebut membuat daun mereka sendiri inilah "Dunia Anak " jadi nggak perlu heran ya bun kalo besok warna daunnya bisa berubah lagi 😁

Alhamdulillah semoga ini menjadi awal yang baik untuk membiasakan mereka menyukai membaca buku .Aamiin .


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst


Sabtu, 10 Maret 2018

For things To Change I Must Change First

Bismillah ...


Hari ini kebetulan jadwal interview aa rafli untuk persiapan masuk pesantren jadi hari ini fokus mempersiapkan keperluannya .

Selesai acara sekitar pukul 2 sore dan ayah memutuskan untuk menjeguk uti (panggilan anak-anak untuk neneknya ).

Sampai dirumah hari sudah menjelang sore anak-anak juga memutuskan untuk bermain dengan teman-temannya diluar rumah ,sedangkan saya memilih untuk beristirahat sejenak karena memang kondisi badan masih kurang sehat .

Selepas magrib saya menawarkan untuk membacakan sebuah buku namun anak-anak kurang bergairah "baca bukunya besok aja bun ,sekarang mau nonton dulu ahh "jawab mereka .

Saya hanya tersenyum kepada anak-anak ,saya paham inilah tantangan yang saya hadapi ketika saya belum berhasil menumbuhkan rasa suka membaca dalam dirinya .Karenanya saya berusaha menenanggkan diri dan menghargai keputusan anak-anak .
semoga esok mereka bersemangat kembali untuk membaca buku  .πŸ’ͺπŸ™

Ini juga yang membuat saya semakin bersemangat membaca buku ,karena sekarang  saya semakin menyadari "Bundanyalah" yg harus berubah sebelum meminta mereka berubah. Tumbuhnya kesadaran  seperti ini  mungkin yang diharapakan muncul di setiap hati ibu pembelajar  di kelas bunsay saat ini "For things To Change I Must Change First"😍

Cemilan Minggu ini ..πŸ˜‰


Beberapa hari ini saya sedang menyelesaikan buku yang sedang saya baca   karena sesuai peraturannya setiap anggota keluarga yang berhasil menyelesaikan buku yang dibacanya berhak menuliskan buku yang dibaca di daun yang telah kami buat juga berhak menempelkannya di pohon buatan kami 😊

Berhubung malam ini saya belum menyelesaikannya dan anak-anak juga tidak melakukan kegiatan membaca maka hari ini kami belum berhasil menambah daunnya .


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst



Jumat, 09 Maret 2018

Allah Yang Memberi Rezeki


Pagi ini selesai mengerjakan pekerjaan domestik saya melanjutkan untuk membacakan sebuah buku untuk cyntia .Ketika kami sedang asyik membaca teteh deswita menghampiri dan ikut mendengarkan.

 Buku yang saya bacakan berjudul Allah Yang Memberi Rezeki , isi buku ini cukup menarik perhatian cyntia karena isinya yang menarik . Ada banyak pertanyaan yang diajukan cyntia ketika saya sedang membacakan buku ini untuknya .

baca yukk ...

 
Ada hal menarik malam ini ketika saya dan cyntia sedang membuat daun ,teteh deswita tertarik untuk membuat daun juga ,setelah saya jelaskan kembali apa saja yg perlu dilakukan agar berkesempatan untuk menulis dan menempelkannya di pohon .

Selang bebrapa waktu teteh deswita menghampiri saya sambil berkata "bun teteh baca  buku yang tadi (Allah memeberi rezeki) ,teteh baca lagi jadi sekarang udah boleh nempelin daunnya ya bun ?" tanyanya .

Saya tersenyum mendengarnya ,anak-anak memang suka sekali meniru orang disekitarnya ,mereka tidak mau ketinggalan selalu ingin mencoba melakukan apa yg dikerjakan oelh orang disekitanrnya .

Hari ini bertambah lagi daunya 😊

 Hari ini kami belum menemukan nama yg cocok untuk pohon kami ini ,   semoga dengan tantangan kali ini anak-anak bisa  termotivasi untuk suka membaca .


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst



Kamis, 08 Maret 2018

Pohonnya Mulai Berdaun ...


Bismillah ...


Malam ini hujan sedang mengguyur kota kami dingin sampai menusuk tulang ..he..he lebay dikit boleh ya bun 😊


Masih ingat tulisan saya beberapa hari yang lalu bun ? iya benar mengenai tantangan cara menstimulasi anak suka membaca .

Kegiatan membaca ini sebenarnya sering saya lakukan hanya saja saat itu saya kurang menstimulasi  anak-anak agar suka membaca ,saya hanya "menggegas" agar anak bisa membaca πŸ˜”

Menumbuhkan kembali rasa suka membaca dalam diri anak -anak memang bukan hal yg mudah akan tetapi bukan hal yg tidak mungkin juga ya bun ?

Malam ini teteh deswita dan aa ryan tidur lebih awal sepertinyaa mereka terlalu lelah setelah seharian beraktifitas dan malam ini hanya aa rafli dan cyntia yg berpartisipasi menempelkan daun di pohon Literasi yg kami buat .


pohonya mulai berdaun 😊

Dikarenakan anak-anak belum terbiasa membaca buku maka saya memberikan kebebasan apa yang mereka baca dan hari ini aa memilih menuliskan Al quran sebagai bacaannya begitu juga dengan cyntia dia lebih memilih iqronya  πŸ˜‰

Biasanya yang menjadi bahan diskusi kami ketika membaca Alquran adalah  hukum tajwid dan makhrojnya dan biasanya justru saya yang banyak belajar dari mereka (efek belajar udah tua πŸ™ˆ )




#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst












Jumat, 02 Maret 2018

Menstimulasi Anak Suka Membaca

Malam Bunda ...

Malam ini saya akan bercerita mengenai tantangan di game level#5 dengan tema" Menstimulasi Anak Suka Membaca" .Sudah dua hari ini saya pelan-pelan mengkomunikasikan tantangan kali ini dengan anak-anak ,walaupun ini bukan kali pertama kami mengerjakan proyek bersama namun hari ini saya masih belum melihat semangat mereka .

Jumat sore ini sepulang dari majelis ilmu yg saya hadari sepanjang perjalanan pulang saya kembali mengobrol dengan anak-anak ,kali ini mulai terlihat energi dari mereka .Pertanyaan yg terlontar pun beragam mulai dari "kenapa kok harus ngerjain ini bun ?"," untuk apa ini bun ?" , "terus nanti buat siapa pohonnya bun?" dan pertanyaan lain yg terus keluar dari bibir mungil mereka .

Ada perasaan senang ketika mereka mulai aktip bertanya ,momen ini membuat saya menyadari fitrah belajar anak .
Setelah memutuskan pohon literasi apa yg akan kami buat akhirnya kami membagi tugas ,Saya dan dua putri kami bertugas membuat dasar pohon sedangkan anak laki-laki bertugas membuat pohonnya.

Membuat dasar pohon

Membuat pohon 



Oh iya setahun yg lalu kami juga pernah membuat pohon romadhon karena tempatnya akan kami pakai maka kami memutuskan untuk membuka pohon romadhon tersebut dan menggantinya dengan pohon literasi yang sedang kami kerjakan dan memutuskan untuk mengerjakannya setelah sholat magrib.
Sudah hampir satu tahun ...


Tidak terasa  jadwalnya anak-anak untuk beristirahat maka kami putuskan untuk melanjutkannya besok hari ditambah pagi-pagi sekali saya ada majelis ilmu yg harus dihadiri dan perlu menyiapkan keperluan untuk anak-anak di pagi hari malam dan seperti biasa cyntia selalu ikut meramaikan acara masak memasaknya πŸ˜‰
bantuin bunda katanya ...


Bismillah semoga besok allah masih kasih umur untuk saya menuliskan cerita kami di esok hari ya bun 😊 Aamiin .


Selamat beristirahat para bunda ,mimpi indah yaaa πŸ˜‰


#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst





Jurnal 4 (kelas kupu-kupu)

Tugas bunda cekatan ( buncek ) kali ini masuk di pekan ke delapan dikelas kupu-kupu .Tidak perasa program mentoring yang saya jalani saat in...